BACAMALANG.COM – Normalisasi Sungai Antrokan di Dusun Lebaksari Desa Lebakharjo menjadi salah satu program yang dijalankan pada TMMD ke-126.
Secara keseluruhan normalisasi yang dilakukan Satgas TMMD mencapai 1,3 kilometer. Adapun lebar sungai tersebut kini memiliki lebar 3 meter.
Normalisasi yang dilakukan itu membuat aliran Sungai Antrokan dua kali lipat lebih panjang. Sungai tersebut sebelumnya dipenuhi sedimen dan aliran airnya sering meluap saat hujan deras, mengakibatkan banjir di tiga RT.
Setelah dilakukan normalisasi, aliran sungai saat ini juga lebih lancar. Selain itu, masyarakat juga tak perlu was-was lagi terhadap potensi banjir hingga lahan pertanian terendam.
Kepala Dusun Lebaksari, Adi Prayitno menyampaikan apresiasi kepada TNI yang telah mewujudkan normalisasi sungai tersebut. Menurut Adi, selama ini setidaknya masyarakat di tiga RT sangat rawan terendam banjir akibat luapan Sungai Antrokan.
”Semoga dengan normalisasi sungai ini dapat mengurangi dampak banjir tersebut,” kata Adi, Rabu (29/10/2025).
Sementara itu, Danramil Ampelgading, Kapten Arh A Zaenuri mengharapkan normalisasi sungai itu bisa dirasakan langsung manfaatnya bagi masyarakat Dusun Lebaksari.
”Ini semua demi kesejahteraan masyarakat. Kami bersyukur pekerjaan ini bisa melebihi target yang direncanakan,” kata Zaenuri.
Zaenuri pun mengungkapkan, pekerjaan normalisasi sungai itu ditargetkan selesai tiga hari sebelum penutupan TMMD. “Target kami, tanggal 3 November 2025 sudah selesai,” tandasnya.
Pewarta : Dhimas Fikri
Editor/Publisher : Rahmat Mashudi Prayoga



















































