Bendera Partainya Dibakar, Ini Ungkapan Kecewa Ketua PDIP Kabupaten Malang

BACAMALANG.COM – Ketua Dewan Pimpinan Cabang Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan atau DPC PDIP Kabupaten Malang, Didik Gatot Subroto mengungkapkan rasa kekecewaannya atas insiden pembakaran bendera partai berlambang banteng bermoncong putih tersebut beberapa waktu lalu.

Sebagai seorang kader PDIP, insiden itu jelas mencederai dirinya.

“Karena ini kan marwah. Bendera itu kan bagian dari lambang partai. Kami merasa tercederai,” kata Didik, Kamis (2/7/2020).

Didik menambahkan, bendera tersebut merupakan bagian dari identitas yang harus di jaga dengan segenap jiwa dan raga. “Sudah menjadi kewajiban kader-kader,” ungkap pria yang juga menjabat Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah atau DPRD Kabupaten Malang ini.

Didik pun berharap, aparat penegak hukum dapat mengungkap secara tuntas perkara pembakaran bendera tersebut.

“Kita berharap kepada penegak hukum segera melakukan penindakan terhadap oknum-oknum yang telah melakukan pembakaran,” tukasnya.

Sebagai informasi, insiden pembakaran bendera PDIP itu terjadi di sela-sela aksi demonstrasi menolak Rancangan Undang-undang Haluan Ideologi Pancasila alias RUU HIP yang dilakukan beberapa organisasi di depan gedung Dewan Perwakilan Rakyat atau DPR di Jakarta, Rabu (24/6/2020). (mid/yog)